Selasa, 28 Juli 2009

Tutorial membuat animasi burung terbang menggunakan teknik Movie Clip & Motion Tween

Tutorial membuat animasi burung terbang menggunakan teknik Movie Clip & Motion Tween

1.Buatlah document
2.
Klik dua kali pada layer 1 dan ubah nama layer 1 menjadi Background.
3.
Buatlah layer baru lalu klik dua kali layer baru tersebut dan ubahlah nama layer baru menjadi “burung”

4. Klik frame satu pada layer background, lalu buatlah bingkai pada background dengan menggunakan rectangle tool.

5. Pada frame background tersebut, berikan warna gradasi biru dan putih, yaitu dengan cara klik Paint Bucket Tool. Caranya, bukalah jendela Panel Color (Shift+F9), pada bagian Type pilih linier, sedangkan pada bagian Fill Color pilih warna biru awan.


6. Arahkan Paint Bucket Tool pada stage, kemudian klik dan tahan bagian atas kotak dan drag ke arah bawah. Seperti contoh gambar berikut.


7.
Buatlah Movie Clip baru (ctrl+F8), di dalam movieclip tersebut ubahlah nama layer 1 menjadi “burung” lau buat lah layer baru lagi dan beri nama “sayap”.


8. Setelah selesai melakukan langkah di atas, buatlah se-ekor burung tanpa sayap di layer burung. Contoh gambar burung seperti di bawah ini.

9. Lalu klik layer sayap dan buatlah sayap burung pada frame 1,3,5,7. Berikut gambar hasil sayap yang di buat.

10. Berilah warna pada burung agar terlihat lebih menarik.
11. Setelah itu, kembali ke stage utama, dengan menekan tombol scene.


12. Setelah itu pilih layer burung frame 1 dan tariklah movie clip burung dari library ke stage.

13. Kecilkan ukuran burung agar nantinya burung bisa terlihat melintasi stage. Lalu di layer background frame 40 insert frame (shortcut F5), dan di layer burung frame 40 insert key frame (shortcut F6).
14. Pada frame 40 layer burung, pindahkan movie clip burung dari kiri ke kanan. Lihat gambar.


15. Lalu klik frame antara keyframe 1 dan keyframe 40 layer burung, insert motion tween di sana dengan cara menu (Insert – Time line – Create Motion Tween).
16.
Sekarang tekan ctrl+enter maka anda akan melihat animasi burung terbang dari kiri ke kanan dengan mengepakkan sayapnya.
17.
Kalian bisa mengembang teknik Movie Clip & Motion Tween ini ke dalam bentuk animasi yang lain, selamat mencoba.

Bila ada pertanyaan harap berikan komentar di bawah ini, cepat atau lambat saya akan segera membalasnya, kalo gak bales berarti lupa. Hehehehe…. Just Kidding.

| More

Ingin berlangganan Artikel seperti diatas? Masukkan alamat E-mail anda dibawah ini:

Delivered by FeedBurner

Artikel Lainnya

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan memberikan Komentar, Top komentator akan saya Tampilkan Linknya di Blog saya.

NO SPAM PLEASE..

 

Award

Text

Plus44 Cyber Flash Comunity Copyright © 2009 Community is Designed by Bie